Sabtu, 13 November 2021

Doa Pada Acara Penyambutan Kafilah

Doa Pada Acara Penyambutan Kafilah Taawuzd Basmalah Hamdalah, hamdan yuwafi nikmahu... Ya rabbana walakal hamdu, walaka syukru Allahumma shalliala muhammadin fil awwalina wal akhirin. Allahumma ya allah , ya tuhan kami, Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat-mu atas segala rahmat karunia-mu yang telah engkau limpahkan kepada kami , pada pagi hari ini dengan penuh rasa haru dan berbahagia , di rumah dinas bupati kerinci kami hadir bersama dalam rangkaian acara penyambutan kafilah mtq kab. Kerinci yang baru saja kembali dari mengikuti mtq ke 37 tk. Prov. Jambi di tanjab timur ,untuk itu ya allah ya rahman ya karim jadikanlah acara yang kami laksanakan ini sebagai acara yang engkau redhai, yang membawa barokah, rahmat, taufiq dan hidayah-mu. Allahumma ya allah ya rabbana ya karim , ya tawwaf. Dengan acara penyambutan kafilah mtq yang kami laksanakan pada pagi hari yang berbahagia ini, adalah merupakan sebagai wujud rasa syukur kami yang mendalam atas kembalinya kafilah mtq kab. Kerinci ke daerah kami bumi sakti alam kerinci setelah mengikuti kegiatan mtq ke 37 .tk,prov.jambi di kab.tanjab timur dalam keadaan selamat dan sehat serta telah membawa hasil yang sangat menggembirakan kami, untuk itu ya allah atas usaha dan segala daya dan upaya yang telah dilakukan oleh para kafilah dan para official kami tsb, merupakan sebagai pengabdian mereka kepada daerah kami kiranya ya allah engkau jadikan sebagai ibadah disisi-mu. Serta berikanlah kepada semua kafilah qori` dan qari`ah kami semangat yang tinggi untuk dapat terus giat berjuang , dan memacu prestasi agar dimasa-masa mendatang keberhasilan dapat dipertahankan dan lebih meningkat lagi. Ya allah ya rabbana. Kuatkan dan tumbuhkan rasa persatuan , kesatuan serta rasa kebersamaan ,ukhuwwah islamiyah kedalam lubuk hati sanubari kami, agar kami dapat melaksanakan segala program pembangunan di sakti alam kerinci di masa yang akan datang, sehingga terwujud masyarakat kerinci yang madani. اللهم كما خصصتنا بكتابك الكريم وهديتنا الي صراط المستقيم, اللهم اشرح با القران صدورنا ويسربه امورنا وعظم به اجورنا وحسن به اخلاقنا . اللهم اجعل جمعناهذا جمعا مرحوما وتفرقنا من بعده تفرقا معصوما. اللهم اغفرلنا ذنوبنا….. ربنا اتنا في الدنيا حسنة….